Sabtu, 11 Desember 2010

5.Pembangkit Listrik Tenaga Petir

Ilmuwan Teliti Energi Listrik Tenaga Petir

Posted: 27 Aug 2010 16:36:41 Viewed: 455 time(s)
Rabu kemarin para ahli kimia dari Universitas Campinas di Brazil menyajikan penelitian yang mengklaim bahwa, mereka telah mengetahui bagaimana terbentuknya petir yang muncul di atmosfer.

Berdasarkan pengetahuan ini tim tersebut meyakini, sebuah alat dapat dikembangkan yang berfungsi sebagai penyalur muatan listrik di atmosfer menjadi sumber energi listrik bagi manusia.

Pimpinan tim Fernando Galembeck menyatakan, mereka menemukan proses tersebut dengan mensimulasikan reaksi uap air dilaboratorium dengan partikel debu yang terdapat di asmosfer.

Mereka kemudian menemuan bahwa silika berubah menjadi negatif saat uap air di udara sangat tinggi, dengan kata lain memiliki kelembaban tinggi. Begitu pula dengan alumunium phosphat, akan menjadi negatif begitu kelembaban sangat tinggi.

“Ini merupakan bukti nyata bahwa air di atmosfer dapat mengumpulkan arus listrik dan mentrasfernya ke bahan lain, kami menyebutnya hygroelectric yang artinya listrik kelembaban,” ujar Galembeck dalam sebuah pernyataan.

Menurut tim Universitas Capinas, penemuan hygroelectric memungkinkan adanya sebuah alat yang mampu memanfaatkan sumber energi yang mirip dengan fungsi panel surya, namun panel hygroelectric dibagian atap untuk menangkap listrik di atmosfer kemudian mengirimnya sebagai energi listrik pada sebuah gedung. (fahrur)

Tidak ada komentar: